Untuk dapat merawat tubuh dengan baik, yang pertama dan utama adalah mengenali tubuh kita sendiri. sebab masing-masing orang punya jenis kulit dan rambut yang berbeda, maka perawatannya pun harus pula berbeda.
Ciri-ciri Kulit Normal, Berminyak, dan Kering
Sekarang saya bertanya, kulit anda termasuk jenis kulit apa? Kulit kering, normal, atau berminyak? Baaimana pula dengan wajah anda, kulit normal kering, atau normal berminyak? Tentu saja anda sendiri yang bisa menjawabnya. Jika anda belum tahu, anda boleh bertanya pada orang lain untuk melihat langsung (bukan lewat foto) kulit anda.
Pada dasarnya, perbedaan jenis kulit disebabkan oleh beberapa faktor. Bisa faktor enetis, bisa faktor etnis, perkembangan horman, atau oleh asupan makanan dan pengaruh lingkungan tempat anda tinggal.
Seorang pakar mengatakan bahwa kulit orang Aceh, Batak, Jawa, Sunda, dan Jawa, punya kekhasan masing-masing. Kulit kita dan kulit orang bule tentu saja berbeda. Begitu pula dengan kulit bayi atau anak-anak. Kalau anda sering berada di ruang AC, sementara adik anda sering panas-panasan, bisa jadi akan memiliki kulit yang berbeda.
Intinya adalah kenalilah kulit anda dulu. Mari saya bantu mengenalinya.
Ciri-ciri kulit normal. Kalau anda memiliki kulit normal, maka kulit anda akan terlihat kenyal, cerah, tidak bermasalah, dan terlihat bersih.
Ciri-ciri kulit kering. Kalau kulit anda kering maka bisa jadi terlihat keringnya seperti tanah retak, bersisik, dan terlihat guratan saat digaruk.
Untuk ciri-ciri kulit berminyak yaitu kulit terlihat mengkilap, cepat lusuh, dan bila ditempeli kertas minyak maka akan menyerap minyak. Kalau minyaknya banyak sekali mungkin bisa dipakai buat goreng telur. Kalimat terakhir itu becanda saja, jangan dimasukkan mana-mana ya.
Lalu ciri-ciri kulit kombinasi (normal berminyak) adalah jenis paduan dimana umumnya terdapat pada daerah T, yaitu dahi, hidung dan samping hidung biasanya lebih berminyak dari daerah lainnya.
Ada pula tipe kulit yan lain, yaitu kulit sensitif. Kulit sensitif punya ciri-ciri yaitu mudah bereaksi dengan bahan kimia apapun. Kulit sensitif menjadi sangat mudah belang, mudah merah, gatal, perih, bersisik atau tiba-tiba jadi putih.
Begitulah tadi beberapa ciri-ciri kulit. Anda dapat mengenali kulit anda masuk kategori jenis kulit apa. Kalau sudah tahu jenisnya, anda akan lebih aman untuk menentukan kosmetik yang sesuai dengan jenis kulit anda. Kalau anda ingin tahu bagaimana cara perawatan kulit silahkan baca
3 Cara Mudah untuk Kecantikan Kulit dan Wajah.
semoga bermanfaat. Jangan sungkan untuk berkomentar di artikel
Ciri-ciri Kulit Normal, Berminyak, dan Kering